Workshop Kurikulum Silabi/SAP Berbasis KKNI

Blog Single
Program Pascasarjana STAIN Kudus, Sabtu (14/11/2015), menggelar Workshop Kurikulum Silabi/SAP Berbasis Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Rektorat lantai 3 Kampus Timur diawali dengan pengarahan yang disampaikan oleh Wakil Ketua I, Dr. M. Saekhan Muchith, S.Ag. M.Pd. Dalam acara tersebut dihadiri seluruh Pimpinan STAIN Kudus mulai dari Kajur, Kaprodi, Kepala Unit, Kepala Pusat dan Dosen Penyusun Kurikulum masing-masing program studi di lingkungan STAIN Kudus. Acara dipandu oleh Direktur Program Pascasarjana Dr. Adri Efferi, M.Ag. Narasumber yang dihadirkan pada workshop kali ini adalah Prof. Dr. H. Sutrisno, M.Ag. dengan materi Implementasi KKNI pada Kurikulum Pascasarjana PTKI. Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) akan menjadi acuan pembangunan sumber daya manusia dan tenaga kerja Indonesia. Dimana, pengakuan kualifikasi tidak hanya mengacu pada pendidikan formal, tetapi juga pelatihan yang didapat di luar pendidikan formal, pembelajaran mandiri, dan pengalaman kerja. mplementasi KKNI ditargetkan pada 2016 mendatang, yakni penyetaraan antara kualifikasi lulusan kualifikasi KKNI, pengalaman pembelajaran lampau, pendidikan multi entri dan multi exit, serta pendidikan system terbuka. (BA)
Share this Post1: